Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

13 Hotel Ini Punya Fasilitas untuk Mengasah Keahlian

Mulai tahun 2019 dengan sebuah liburan yang meluaskan serangkaian keahlian Anda, baik itu memasak, berselancar, yoga atau memanjat.

13 Hotel Ini Punya Fasilitas untuk Mengasah Keahlian

Bagi kebanyakan kita, bulan Januari tidak hanya menjadi saat untuk resolusi-resolusi baru, akan tetapi juga menjadi saat di mana Anda melakukan perjalanan liburan yang jauh. Kenapa tidak menggabungkan pilihan yang menyenangkan dengan menginap di sebuah hotel yang dapat menawarkan kesempatan untuk belajar keahlian baru?

Selain daripada memasak Tuscan atau berselancar, kami menghadirkan beberapa panduan ke hotel-hotel yang tidak hanya menyediakan tempat istirahat di bulan musim dingin abu-abu, tetapi akan mengizinkan Anda untuk mengembangkan kemampuan.


1. Membuat Sepatu



Italia selalu dikenal dengan keindahan dan kualitas yang tinggi dari sepatu kulit, dan saat ini Anda dapat belajar bagaimana membuatnya dengan Rome Cavalieri, sebuah hotel berbintang lima yang memiliki workshop dari sebuah pembuatan sepatu yang autentik dan family-run. Pengalaman membuat alas kaki ini juga termasuk sebuah welcome buffet kecil dan 10% discount dari sepatu made-to-measure apapun yang dipesan di hari itu. Pesan sekarang


2. Fotografi di Alam Liar



Dimana lagi tempat belajar bagaimana menguasai fotografi di alam liar kalau bukan di Afrika? Wilderness Safaris dan Olympus telah menggabungkan kekuatan untuk menggunakan pelayanan high-end mereka dan mengombinasikan kegemaran akan fotografi di alam liar untuk mengadakan pelatihan workshop terpadu bagi para calon fotografer di Botswana, Namibia, Zambia dan Zimbabwe. Pesan sekarang


3. Menulis



Apakah Anda bercita-cita menjadi seorang penulis atau established dan sedang mencari informasi, lalu Anda dapat menginap di Moniack Mhor, berlokasi di perbukitan yang tinggi deat Loch Ness, tempat ini menawarkan keindahan dan tempat yang bermanfaat untuk di kunjungi.

Dikenal sebagai Scotland’s Creative Writing Centre, tempat yang memiliki 11 tempat tidur ini menjalankan pelatihan-pelatihan residential dan workshop yang dipimpin oleh pelatih-pelatih yang berpengalaman. Anda dapat mengeksplorasi pemandangan lokal dengan bantuan dari pemandu, asah pekerjaan Anda di depan api yang menderu dan siapkan makan malam dengan sesama penulis. Untuk retreat penulis yang penuh inspirasi, namun inspiratif, tidak perlu mencari lebih jauh. Pesan sekarang


4. Masakan Khas Italia



Semuanya berpikir akan tahu bagaimana cara untuk memasak makanan Italia yang lezat, namun beberapa benar-benar bisa. Borgo Santo Pietro di Tuscany menawarkan kelas memasak sepanjang hari dengan chef dari restoran yang sudah meraih bintang dari Michelin, yang akan mengajarkan para tamu bagaimana cara memasak truffles yang lezat, roti-roti, pasta dan pizza.

Para murid diharapkan untuk dapat menghasilkan produk dari lahan pertanian organik, kebun anggur, kebun zaitun dan kebun sayur untuk membuat makanan sebelum Anda menikmatinya. Pesan sekarang


5. Menunggang Kuda



Banyak dari hotel-hotel di berbagai negara menawarkan kelas menunggang kuda, akan tetapi beberapa tau bagaimana menunggang dengan baik dan benar seperti Texan cowboys. Lakukan hal tersebut dengan luks di pacuan Dos Brisas, sebuah resort dengan lahan seluas 313-acre yang berlokasi di kaki bukit di Texan Hill Country.

Hal tersebut tentunya membanggakan arena menunggang kuda indoor pribadi yang menjadi arena terbesar kedua di negara tersebut, dan para tamu diundang, terlepas dari tingkat keterampilan, untuk melompat di atas kuda baik untuk perjalanan jejak melalui padang rumput yang indah. Topi cowboy tidaklah wajib, tapi saat di Roma… Pesan sekarang


6. Yoga



Tempat seperti surga, hotel Gecko yang berada di dekat pantai Formentera menawarkan kelas yoga sehari-hari selama 90 menit, gratis untuk para tamu, dan diadakan di halaman yang menghadap ke lautan. Para yogi yang serius harus mempertimbangkan retret yoga spiritual dari hotel tersebut yang dipimpin oleh instruktur lokal yang berkualifikasi, sepanjang bulan April, Mei dan Juni, untuk membawa pemahaman yang lebih baik tentang filsafat yoga.

Para tamu akan mendapatkan pelajaran tentang pernafasan, meditasi dan beberapa latihan yoga yang lembut – berharap dapat kembali ke rumah dengan kondisi yang segar dan dihidupkan kembali. Pesan sekarang


7. Memancing di Laut Dalam



Saat Ernest Hemingway pertama kali berkunjung ke Kenya di tahun 1933, ia mencoba memancing di laut dalam – sebuah kegemaran yang ia coba pertahankan sepanjang hidupnya. Para tamu di Voyager Beach Resort di Mombasa dan Kipungani Explorer di Pulau Lamu juga dapat melakukan hal serupa, menelusuri batu karang untuk menangkap berbagai ikan dorado, kingfish, ikan gabus raksasa dan jika beruntung dapat menangkap ikan hiu. Pesan sekarang


8. Memanjat



Long Beach Mauritius menawarkan sejumlah pilihan kelas dan kegiatan yang menarik, termasuk tur sepeda, panahan dan lukisan, tetapi mungkin lebih unik adalah kegiatan panjat tebing – satu-satunya yang ada di pulau tersebut. Dalam ketinggian 7.1-meter, cocok untuk semua kemampuan dan para tamu diundang untuk menggunakan dinding solo atau dapat bergabung dengan kelas yang diadakan secara gratis dan berlangsung setiap hari dengan instruktur yang sudah berpengalaman. Kegiatan ini akan lebih bermanfaat jika Anda melihat pemandangan di atas. Pesan sekarang


9. Memasak Makanan Yunani



Dikelilingi oleh kebun anggur dan tanaman buah zaitun, Costa Navarino merupakan sebuah desa yang indah untuk belajar dan menguasai makanan-makanan Yunani. Tempat penginapan luxury yang ramah lingkungan, berbasis di Peloponnese yang relatif belum ditemukan, menawarkan pelajaran memasak dengan orang-orang Yunani setempat, di mana para tamu akan belajar teknik kuno dan resep keluarga yang kemudian dapat mereka buat kembali untuk keluarga dan teman-teman.

Jika memasak tidak membuat Anda terinspirasi, hotel ini juga menjalankan kelas menyulam tradisional Messinian selama 90 menit, dengan pemandangan perbukitan dan keluar melintasi lautan biru yang indah – kenang-kenangan yang sempurna yang mungkin pernah ada. Pesan sekarang


10. Berselancar



Jika Anda pernah menginginkan untuk dapat berselancar, tiga destinasi dari Soul and Surf di India, Sri Lanka dan Portugal (yang akan buka di tahun 2019), merupakan tujuan yang indah untuk melakukan kegiatan berselancar.

Berselancar dan yoga merupakan sebuah USP dan para pengunjung dapat melakukan sedikit dari keduanya atau fokus dengan satu atau yang lainnya. Pelajaran berselancar harian tersedia untuk semua kemampuan, atau pengunjung dapat memesan kursus selama seminggu. Ini adalah kebahagiaan dari para bohemian yang paling autentik. Pesan sekarang


11. Fotografi Northern Lights




Mulai dari 4 – 9 Februari 2019, Eleven Experience akan menyelenggarakan sebuah retreat fotografi eksklusif selama enam hari di penginapan terpencilnya, Deplar Farm, di Troll Peninsula, Islandia Utara. Disini, para tamu dapat berjelajah jarak jauh dengan tempat-tempat indah untuk memotret Islandia Utara dalam cahaya musim dingin yang lembut, dengan panduan dari Creative Director Eleven, Alex Fenlon, kegiatan-kegiatan tersebut termasuk sebuah tur dengan perahu di Eyjafjordur fjord untuk dapat mengambil gambar dari lautan lokal dan alam liar, menaiki mobil salju di lembah Fljóta untuk dapat memotret Northern Lights, mengendarai mobil Jeep menuju ke formasi bebatuan Hvitserkur yang ikonis, dan sebuah penerbangan yang indah dari Siglofjordur menuju ke Myvatn untuk pemandangan yang dramatis di bawah. Pesan sekarang


12. Memahat Kayu




Memahat kayu merupakan tradisi khas Bali, dan para tamu di penginapan mewah Katamama – yang merupakan bagian dari Preferred Hotels & Resorts – dapat belajar bagaimana cara melakukannya dalam sebuah workshop dari Pak Made Ada, pemahat Garuda asli dari Bali. Kelas memahat kayu dengan suasana terbuka yang menghadap ke sawah dan dipimpin oleh putra dari Pak Made Ada, Yande dan Nyoman ini akan mengajarkan para tamu untuk dapat memahat bunga Bali dengan pahat dan palu. Pesan sekarang


13. Makanan Khas Jamaika




Jakes, sebuah tempat perlindungan yang bohemian di bagian Jamaika yang tak tersentuh, menawarkan tamu untuk dapat memiliki kesempatan untuk menguasai hidangan Jamaika apa pun di menu restorannya, mulai dari jerk (gaya memasak penduduk lokal Jamaika) chicken dan jerk fish hingga ikan kakap merah yang dipelihara.

Meskipun agendanya berubah setiap hari berdasarkan hasil dari tangkapan para nelayan dan hasil panen para petani lokal, pelajari seni dari bumbu dan rempang-rempah jerk dan bagaimana menyiapkan resep tradisional Jamaika seperti “Run Down”. Tidak ada cara yang lebih baik untuk membawa kesenangan Karibia menuju ke Inggris yang kelabu. Pesan sekarang


(Penulis: Ella Alexander; Artikel ini disandur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Meiske Fabiola; Foto: Bazaar UK)