Beberapa waktu Bazaar diundang oleh Shiseido untuk mencoba menu Yutaka Facial Treatment yang sengaja dibuat menggunakan rangkaian produk terbaru Shiseido Future Solution LX. Sebenarnya Bazaar juga sudah pernah mencoba treatment yang sama pada bulan April lalu di Jepang. Namun pengalaman spa wajah di Kempinski The Spa tentu berbeda.
Sebelumnya Bazaar akan menjelaskan konsep Yutaka Spa yang diusung menggunakan kelima panca indra dalam tiap ritualnya. Untuk pemijatan misalnya, sang terapis menggunakan beberapa aplikator seperti Yutaka Massager yang dirancang untuk wajah, leher, decollete, dan lengan bagian atas.
Lalu ada pula Yutaka Stone yang sengaja dibuat hangat untuk diletakkan di atas perut, fungsinya adalah menstimulasi energi ke dalam tubuh. Kedua alat pemijat tersebut dibuat menggunakan porselen tradisional Jepang bernama Imari Nabeshima.
Sedangkan untuk indera penciuman, Anda akan ditemani oleh aroma bunga Sakura, Hamanasu, dan Ume selama di dalam ruangan. Belum lagi alunan musik Yutaka Omotenashi Sound yang seolah memberi ketenangan ekstra pada Anda, karena pada setiap ritmenya berjalan seirama dengan gerakan tangan terapis. Komposisi musiknya sendiri juga diselipkan suara natural dari gunung Koya, yang mampu membangkitkan efek relaksasi secara maksimal.
Bicara tentang urutan ritualnya, pertama kali terapis akan membersihkan seluruh makeup di wajah menggunakan makeup remover hingga bersih. Setelah itu wajah dicuci menggunakan Future Solution LX Extra Rich Cleansing Foam E yang kaya akan busa dan terasa lembut begitu diaplikasikan pada seluruh wajah.
Selain mampu membersihkan seluruh kotoran yang menempel pada kulit wajah, kelembapan kulit juga senantiasa terjaga tanpa harus khawatir efek kering yang ditinggalkan sehabis membilas sabunnya.
Langkah berikutnya adalah penggunaan Future Solution LX Concentrated Balancing Softener E, yang dituangkan ke atas kapas. Lotion layaknya toner ini tidak hanya mampu menggali kotoran lebih dalam hingga ke dasar pori-pori, namun campur tangan kandungan 4MSK dan TMG akan bekerja sama dalam meratakan kontur permukaan kulit sekaligus mencerahkannya.
Di sela-sela ritual, terapis akan membubuhkan masker ke seluruh wajah, kali ini masker yang diberikan adalah Shiseido Future Solution LX Intensive Treatment. Maskernya berjenis sheet mask, di sisi lain emulsi dari produknya seolah memberi ketenangan selama 20 menit.
Setelah wajah dibersihkan dari sisa masker, langkah berikutnya adalah krim pelembap untuk pagi hari yang diberi tajuk Future Solution LX Day Cream. Krim ini diciptakan secara multifungsi, yakni bukan hanya menyuplai hidrasi sepanjang hari, namun juga memberi nutrisi guna merevitalisasi kulit wajah. Bantuan bahan ekstrak Sansho berkualitas premium diklaim sebagai pemeran utamanya dalam memproteksi dari dalam, misalnya ketika menahan agresor sinar UV, suhu kering, dan oksidasi.
Satu tambahan regimen lagi yang menjadi pelengkap dari rangkaian ini adalah Future Solution LX Eye & Lip Contour Regenerating Cream E. Krim yang dibubuhkan pada area mata dan bibir tersebut disarankan untuk pemakaian pagi atau malam hari, setelah Anda mengaplikasikan krim pelembap atau night cream. Krim ini akan membantu menghilangkan tanda penuaan, menghapus jejak lelah seperti lingkaran hitam, lalu juga menstimulasi elastisitas kulit.
Sesudah face spa ini berakhir, tersedia makeup corner untuk merias wajah menggunakan koleksi produk rias milik Shiseido. Pengalaman kali ini sungguh memberi energi baru pada Bazaar yang kala itu sedang berada di masa deadline.
(Foto: Courtesy of Shiseido)