Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Pangeran William Nikmati Barbeku Bersama Heidi Klum dan Winnie Harlow

Merupakan trio yang tak pernah kita bayangkan sebelumnya.

Pangeran William Nikmati Barbeku Bersama Heidi Klum dan Winnie Harlow
Foto Courtesy of Bazaar US

Di Amerika Serikat, rasanya kita terlalu fokus pada berita dalam 24 jam terakhir, sehingga Bazaar melewatkan saat Pangeran William berkumpul dengan teman-teman populer dan menikmati barbeku bersama di Afrika Selatan.

BACA JUGA: Selfie Taylor Swift Bersama Pangeran William, Pangeran George, dan Putri Charlotte

Dalam serangkaian foto lucu dan mengejutkan yang langsung memeriahkan media sosial, Pangeran William terlihat makan siang bersama Heidi Klum, Winnie Harlow, Billy Porter, dan Tobe Nwigwe di Pelabuhan Kalk Bay, Cape Town. Mereka menikmati hidangan fish braai setelah ia mengundang Heidi untuk bergabung dan belajar tentang pemanfaatan sumber daya laut yang berkelanjutan.

Dalam foto-foto tersebut, Pangeran William tiba dan makan siang menggunakan sekoci setelah mengunjungi tim penyelamat dari Institut Penyelamatan Laut Nasional dan terlihat menikmati makanan, tertawa, dan berbincang sambil mengenakan pakaian kasual. Ia mengenakan jaket navy di atas kemeja putih, celana biru gelap, serta jambang khasnya.

Foto Courtesy of Bazaar US

Heidi mengenakan atasan hitam santai, celana, topi trucker biru, dan kacamata pink. Sedangkan Winnie tampil dengan atasan hitam-putih abstrak, anting silver besar, dan kacamata oval kuning, terinspirasi dari gaya Y2K ala Bella Hadid.

Foto Courtesy of Bazaar US

Bazaar melaporkan sebelumnya bahwa Pangeran Wales sedang melakukan kunjungan selama empat hari ke Afrika Selatan, di mana ia bertemu pemimpin dan warga setempat, serta terlibat dalam berbagai acara lingkungan selama Earthshot Week dan menghadiri Penghargaan Earthshot Prize tahunan.

Dalam sebuah pernyataan menjelang kunjungannya, William mengungkapkan betapa berarti benua Afrika baginya. "Afrika selalu memiliki tempat istimewa di hati saya. sebagai tempat di mana saya merasa nyaman saat remaja, tempat saya melamar istri saya, dan yang terakhir, sebagai inspirasi utama di balik The Earthshot Prize," tulisnya di media sosial X.

William melamar Kate di Kenya pada tahun 2010. Mereka menikah pada 2011 dan kini dikaruniai tiga anak Pangeran George yang berusia 11 tahun, Putri Charlotte berusia 9 tahun, dan Pangeran Louis yang berusia 6 tahun.

BACA JUGA:

Foto Terbaru dari Ulang Tahun Pernikahan ke-13 Pangeran William dan Kate Middleton

Pangeran William Beri Tanggapan yang Menyentuh tentang Istrinya, Kate Middleton

(Penulis: Rosa Sanchez; Artikel disadur dari BAZAAR US; Alih bahasa: Halimatu Sadiah Foto: Courtesy of Bazaar US)