Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

14 Model Flat Shoes Terbaru untuk Menambah Gaya

Tinggalkan sepatu lama Anda.

14 Model Flat Shoes Terbaru untuk Menambah Gaya
Layout by Tevia Andriani

Sebuah tampilan tidak akan pernah lengkap tanpa sepasang sepatu yang serasi atau mendukung. Ditambah, setelah sekian lama diam di rumah saja dengan baju tidur, Anda pasti menginginkan tampilan utuh yang menarik, ke mana pun Anda pergi. Bagi Anda yang memiliki selera busana feminin pemilihan sepatu slip on, hak tinggi, serta flat shoes, sudah tidak asing lagi. Namun, pertanyaan sebenarnya, apakah flat shoes Anda sudah cukup kekinian untuk dikenakan setelah pandemi?

Baca juga: Inilah Pilihan Sepatu dan Sandal Sesuai Zodiak Anda

Jika jawabannya belum, pastikan Anda melihat beberapa rekomendasi Bazaar di bawah ini, untuk mendapatkan padu padan busana yang sempurna. Jangan heran jika ada dominasi ujung runcing, karena itulah yang sekarang diartikan sepatu flat kekinian.

1. Gigantic Bow 

Courtesy of Sapto Djojokartiko
Courtesy of Sapto Djojokartiko

Sapto Djojokartiko - Ardia Sling Back Mules

3.800.000 rupiah

saptodjojokartiko.com

Bagi Anda yang memiliki rencana untuk merubah tampilan semakin ekstra, sepatu ini akan memadai tampilan Anda. Aksen pita besar dan tumit tipis dengan mudah cocok untuk pakaian siang dan malam Anda. Dibuat dengan sol dalam kulit domba yang nyaman dan tahan lama, serta tali versatile sling-back yang fleksibel sehingga tidak akan melukai kaki. 

2. Simple Pin

Courtesy of WATT
Courtesy of WATT

WATT - Novelty - White

750.000 rupiah

watt-walkthetalk.com

Sederhana dengan sentuhan elegan, yang tak terduga dapat disatukan. Kalau dari pandangan saya, sepatu ini terlihat seperti memiliki unsur kancing baju tradisional China dengan pin perak yang menyatukan kedua sisi sepatu, mungkin cocok untuk perayaan tahun baru imlek tahun depan. Rincian ujung runcingnya membuat keseluruhan lebih tegas dan kukuh.

3. Sparkle of Beads

Courtesy of Jeffry Tan
Courtesy of Jeffry Tan

Jeffry Tan - Paris Mini

825.000 rupiah

jeffrytan.com

Jika pernah melihat ballet pointe shoes pasti Anda akan merasa familiar dengan model dan tampilannya. Namun, yang satu ini dihias cantik dengan manik-manik di sekitar tali hingga bagian belakang yang menyambung dan bahan mesh untuk setengah dari keseluruhannya. Tentu saja akan membuat kaki Anda cantik seperti balerina.

4. Loose Ends

Courtesy of Christin Wu
Courtesy of Christin Wu

Christin Wu - Iris - Tweed

2.299.000 rupiah

christinwu.com

Pada setiap sepatu rancangan Christin Wu, semuanya memiliki ceritanya masing-masing, dan ini bercerita tentang "she does her best in everything". Yang berarti, menurut kami cocok untuk Anda kenakan untuk padu padan busana kerja, karena gayanya yang halus namun berani. Flat shoes ujung runcing berstruktur kuat yang terbuat dari wol mewah, rincian platform depan hitam lebar, dan serat loose ends yang membuatnya semakin terlihat chic. Pilihan yang tepat bagi Anda yang mempunyai selera fashion yang klasik.

5. Rockstar Edge

Courtesy of Toga Pulla
Courtesy of Toga Pulla

Toga Pulla - Black White Leather Embroidered Pointed Flat Shoes

8.150.000 rupiah

masarishop.com

Sepatu flat runcing kulit hitam putih yang penuh dengan motif bordir dari Toga Pulla ini, dibuat dengan kulit asli, menampilkan gaya barat layaknya bintang rock, dan rincian buckle warna perak. Mungkin tidak semua orang akan menyukainya, tapi Anda akan jatuh cinta saat melihat langsung tampilannya.

6. Half and Half

Courtesy of Mader
Courtesy of Mader

Mader - Cow Print Flats - Limited Edition

729.000 rupiah

mdrstore.com

Mengingatkan saya pada salah satau karakter Disney Cruella de Vil (meskipun ini adalah cetakan kulit sapi bukan dalmatians). Tidak hanya printed fabric, Mader juga menggabungkannya dengan kulit hitam, yang tentunya sangat lembut dan halus. Bagian terbaik dari sepatu ini adalah gaya half and half yang diterapkan, Anda pasti mengerti apa yang saya bicarakan melalui foto di atas. 

7. Ballerina Lace

Courtesy of Dior
Courtesy of Dior

Dior - Dior Poème Laced Ballerina Flat

17.282.925 rupiah

dior.com

Flat balerina bertali Dior Poème merupakan salah satu kreasi modern dan elegan merek. Gaya ini dibuat dari beludru dan disulam dengan motif Dior Oblique berwarna biru yang ikonis (yang sepertinya telah menjadi tren tersendiri bagi banyak orang). Bertali di pergelangan kaki, untuk Anda ikat dengan gaya apa pun yang Anda inginkan.

8. Contemporer Cut 

Courtesy of Ella & Glo
Courtesy of Ella & Glo

Ella & Glo - Asia Smoke

1.500.000 rupiah

bobobobo.com

Dengan aksen runcing dan asimetris, desainnya akan membuat orang berhenti dan melihat. Anda tidak perlu khawatir dengan bahan kulit yang digunakan, karena dengan mengoleskan minyak menggunakan kain lembut serta mengikuti petunjuk semuanya akan baik-baik saja. Dan sekadar informasi, Asia Smoke merupakan satu di antara flat Ella & Glo yang terlaris lho!

9. Tweed Patent

Courtesy of Chanel
Courtesy of Chanel

Chanel - Tweed & Patent CalfskinDark Pink & Black

19.482.570 rupiah

chanel.com

Koleksi musim gugur/dingin 2021 tentu saja harus masuk dalam daftar kami. Lihat saja detail yang melengkapi sepatu ini, calfskin, poles mengkilap, tweed, dan logo Chanel pada buckle-nya, semua membuat saya ingin mengehela napas hanya karena keindahannya. Tentu saja hanya Chanel yang bisa melakukan itu pada saya.

10. Anklet Flat 

Courtesy of Manolo Blahnik
Courtesy of Manolo Blahnik

Manolo Blahnik  - Campanilla Flat

20.975.311 rupiah

manoloblahnik.com

Sepatu edisi terbatas ini dibuat untuk memperingati hari jadi Manolo Blahnik ke 50 tahun, begitulah awal mula desain lonceng muncul. Selain itu, flat juga dilengkapi dengan satin kuning mustard dan tali pergelangan kaki yang dapat disesuaikan. Jika tidak percaya menggunakan tali lonceng, Anda bisa menggantinya dengan tali lainnya (lebih sederhana) yang diberikan satu paket oleh merek.

11. Double Straps 

Courtesy of Malone Souliers
Courtesy of Malone Souliers

Malone Souliers - Maureen Flat

8.153.601 rupiah

malonesouliers.com

Dibuat dari woven embossed calf leather, sepatu biru langit ini memiliki ujung runcing yang tertutup dan tali nappa ganda untuk ukuran yang lebih pas. Siluet backless datar menawarkan daya tarik serta pemakaian yang lebih mudah. Tersedia dalam dua warna lain yaitu emas dan merah, namun dengan bahan dan tekstur yang berbeda.

12. Split Toe

Courtesy of Maison Margiela
Courtesy of Maison Margiela

Maison Margiela - Tabi Calfskin Ballerinas

9.976.170 rupiah

maisonmargiela.com

Model sepatu satu ini sedang berkeliaran dimana-mana. Selain ikonis karena rancangan split toe di bagian depan, mereka juga memiliki aksen rincian pita mungil dan memiliki bagian dalam sol kulit yang nyaman saat digunakan. Bagi Anda yang tidak menyukai sepatu flat, model tabu juga tersedia dalam kategori pump, loafers, sandal, bot, dan lainnya.

13. Colorful Print

Courtesy of Gucci
Courtesy of Gucci

Gucci - Gucci 100 Ballet Flat

13.936.139 rupiah

gucci.com

Fashion tahun ini benar-benar penuh warna, tidak terkecuali untuk sepatu flat. Terutama Gucci yang baru saja merayakan ulang tahun ke 100, merancang sepatu dengan cetakan warna-warni yang memadukan buckle rantai dan logo GG untuk menciptakan efek kaleidoskop yang menyenangkan. Detail kulit dengan logo Gucci Script di sol bagian dalam menambah elemen gaya yang tak terduga.

14. Fluff Puff 

Courtesy of Jimmy Choo
Courtesy of Jimmy Choo

Jimmy Choo - Krista Flat

12.838.736 rupiah

jimmychoo.com

Kalau kata Agnes dari Despicable Me, "It's so fluffy i'm gonna die!" Dibuat di Italia dari bulu imitasi boneka, sepatu yang lucu ini dihiasi dengan gelang gesper bertatahkan kristal yang menghiasi kaki serta berfungsi sebagai tali "sabuk pengaman". Anda akan merasa seperti berjalan dengan awan di kaki Anda.

Baca juga:

Inilah Brand Sepatu Lokal yang Dapat Dipakai untuk Bekerja

21 Sandal Flat Cantik Pilihan Bazaar Untuk Musim Panas

(Penulis: Gracia Sharon, Layout: Tevia Andriani, Foto: Courtesy of Sapto Djojokartiko, Dior, Christin Wu, Toga Pulla, Chanel, Malone Souliers, Gucci, Ella & Glo, Maison Margiela, Manolo Blahnik, Jimmy Choo, Jeffry Tan, WATT, Mader)