Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Ide Citra Sasmita Tentang Aktivitas Anak Terkait Art: Buat Ruang Seni Anak Virtual

Perupa kelima pilihan UOB Indonesia dan Museum MACAN yang mendapat kesempatan mendidik anak-anak di Indonesia dan seluruh dunia.

Ide Citra Sasmita Tentang Aktivitas Anak Terkait Art: Buat Ruang Seni Anak Virtual
Citra Sasmita

Bangunan biasanya menjadi cara utama kebanyakan orang mengingat sebuah museum. Namun ada satu lagi yang duduk di peringkat yang setara, yaitu koleksi atau pamerannya, seperti Ruang Seni Anak di Museum MACAN.

Melihat sama pentingnya peranan seni dalam pertumbuhan anak-anak, UOB Indonesia dan Museum MACAN berkolaborasi mendirikan Ruang Seni Anak Anak Komisi Museum MACAN.

Di penghujung tahun yang penuh dengan ketidakpastian ini, Museum MACAN menunjuk seorang perupa sebagai seniman kelima yang menghidupkan ruangan ini dengan karyanya, ialah Citra Sasmita. Sang pemenang Gold Award pada kompetisi UOB Painting of The Year 2017 untuk negara Indonesia ini memilih judul Kisah Antah-berantah (Tales of Nowhere) untuk Anda nikmati.

UOB Museum MACAN Children's Art Space - Tales of Nowhere by Citra Sasmita
UOB Museum MACAN Children's Art Space - Tales of Nowhere by Citra Sasmita


Menceritakan sebuah kehidupan dunia imajiner dalam fabel dan mitologi tradisional Bali, Citra bercerita di atas kanvasnya yang berukuran delapan meter. Bukan hanya bentuk dan karakter unik yang digambarkan Citra, ia juga mengajak para penikmat karyanya di seluruh dunia untuk menamai semua hewan yang ada dalam kisah ini melalui aktivasi interaktif daring. Setelah memberi nama, Anda pun dapat menulis cerita sendiri!

Ruang Seni Anak Komisi UOB Museum MACAN - Kisah Antah-berantah karya Citra Sasmita
Ruang Seni Anak Komisi UOB Museum MACAN - Kisah Antah-berantah karya Citra Sasmita


Menggunakan teknologi augmented reality dari Festivo, Anda dapat menyaksikan bagaimana Citra mendongengi Kisah Antah-berantah kepada seisi dunia di situs resmi Museum MACAN. Bukan hanya kecanggihan tersebut, filter Instagram buatan Octagon Studio pun turut hadir menjadi bagian Kisah Antah-berantah.

Ruang Seni Anak Komisi UOB Museum MACAN - Kisah Antah-berantah karya Citra Sasmita
Ruang Seni Anak Komisi UOB Museum MACAN - Kisah Antah-berantah karya Citra Sasmita


Berbagai lokasi terpilih di Jakarta juga sudah ditentukan untuk menjadi tempat aktivasi pengalaman virtual kolaborasi ini. Meski Kisah Antah-berantah karya Citra Sasmita baru dapat Anda nikmati di bulan Desember mendatang, jangan lupa cek Instagram atau situs resmi Museum MACAN agar tidak ketinggalan berita.

Foto: Courtesy of Museum MACAN, Yeo Workshop.