Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Motif Batik di Koleksi Isabel Marant

Bagaimana jika Isabel Marant mengolah kain batik menjadi busana?

Motif Batik di Koleksi Isabel Marant
Isabel Marant S/S 2018

Bukan sekali atau dua kali desainer ternama dunia menghadirkan kain dan motif batik pada koleksi rancangannya.

Kali ini, Isabel Marant yang mengolah kain tradisional Indonesia tersebut ke dalam koleksi musim semi mendatang, yang baru saja dipresentasikan pada Paris Fashion Week Spring/Summer 2018.

Setidaknya dua look untuk rancangan womenswear hadir dalam pesona kain batik. Namun uniknya, sejumlah look ini dikemas dalam nuansa elegan serta sporty. Lalu, seperti apa wujudnya?



Pertama, May dress pada look ke-19 yang berwujud gaun mini dengan detail puffy pada area lengan berpadu sweater juga sandal yang terinspirasi dari alas kaki tradisional Jepang.



Sementara pada look ke-22, Isabel Marant menghadirkan sepotong blus dalam nuansa batik serupa yang dipadukan track pants dan strappy heels warna metalik.

Fenomena ini menjelaskan bahwa pesona kain batik tak hanya masyhur di negeri sendiri, namun juga sukses mengundang decak kagum industri fashion internasional.


(Foto: courtesy of Isabel Marant)