Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Apakah Micellar Water?

Apa yang dimaksud dengan micellar water, dan apa kegunaannya?

Apakah Micellar Water?

Menilik tren produk kecantikan yang menggabungkan air dengan proses sains. Bazaar menemukan bahwa belakangan ini micellar water banyak digunakan para penata rias profesional dan model di Eropa, hingga menjadi salah satu produk paling esensial. Para brand kecantikan juga berlomba-lomba untuk menghadirkan produk yang menggunakan tajuk air micellar, di antaranya Bioderma Solution Micellaire, Lancôme Eau Micellaire Douceur, dan Garnier Micellar Cleansing Water. Lalu sebenarnya apa yang dimaksud dengan micellar water, dan apa kegunaannya?

Awalnya micellar water diciptakan pada akhir tahun '90-an, ketika kanal air di seluruh kota Paris terkontaminasi oleh kandungan korosif. Air tersebut tidak dapat diminum dan juga berdampak buruk pada kesehatan tubuh maupun kulit. Pada kondisi tersebut berbagai ilmuan berupaya untuk menemukan replika air dengan komposisi yang nyaris alami dan serupa dengan air biasa, agar konsumen dapat menikmati manfaat air seperti sedia kala. Sampai akhirnya mereka menemukan micellar water.

Kata micellar sendiri diambil dari sebuah kondisi molekul yang dikenal dengan sebutan miceles (dalam bahasa Prancis). Pada kondisi tersebut, air dapat bekerja layaknya magnet yang mampu menarik kotoran. Kondisinya berbeda dengan air biasa yang Anda kenal hanya berfungsi untuk membersihkan kulit saja, tapi tidak dapat mengangkat noda membandel seperti makeup. Dalam arti lain, micellar water ini berfungsi untuk mengangkat riasan wajah dan impurities yang mengendap pada kulit. Selain itu, meskipun micellar water dapat dikategorikan sebagai makeup remover, formulanya juga dirancang khusus tanpa membuat kulit
wajah jadi kering seperti pembersih rias wajah pada umumnya.

Ingin mengenal micellar water atau produk kecantikan berbasis air modifikasi lainnya? Anda dapat membacanya majalah di Harper's Bazaar Indonesia edisi
Oktober 2015.


(Valerie Stephanie; Foto: Insan; Retoucher: Reno Priyono; Model: Nubia (F Models))