Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Couture: Film Bertema Fashion Terbaru Persembahan Angelina Jolie

Aktris peraih Oscar Ini memiliki keterkaitan personal dengan proyek baru ini.

Couture: Film Bertema Fashion Terbaru Persembahan Angelina Jolie
Foto: Courtesy of BAZAAR US

Poin Penting:

  • Trailer terbaru untuk film Angelina Jolie berjudul Couture telah dirilis.
  • Sang aktris berperan sebagai sutradara film independen yang menghadapi diagnosis yang mengancam nyawa di tengah pengerjaan proyek terbesar dalam kariernya.
  • Film ini tayang perdana di TIFF 2025 dan dijadwalkan rilis di bioskop pada akhir tahun ini.

BACA JUGA: Angelina Jolie Tetap Setia pada Gaya Klasik dan Abadi

Film terbaru Angelina Jolie, Couture akan mengulas sisi keras sekaligus gemerlap dari industri mode.

Film yang disutradarai Alice Winocour ini yang tayang perdana di Toronto International Film Festival 2025 mengikuti kehidupan tiga sosok yang saling berhubungan: seorang pembuat film (diperankan Angelina Jolie), seorang model fashion yang tengah menanjak kariernya (Anyier Anei), dan seorang penata rias (Ella Rumpf). Ketiganya menapaki pasang surut karier masing-masing dengan latar hiruk-pikuk Paris Fashion Week.

Karakter Angelina dihadapkan pada dilema besar: kesempatan langka untuk menggarap sebuah rangkaian karya bagi rumah mode Prancis yang datang bersamaan dengan kabar diagnosis medis yang berpotensi mengancam nyawanya. Angelina mengungkapkan bahwa keterlibatan dirinya dalam proyek ini berangkat dari pengalaman personalnya terkait kanker. Ibu Angelina yang juga seorang aktris, Marcheline Bertrand wafat pada 2007 akibat komplikasi kanker ovarium dan payudara.

“Saya merasa ini adalah film yang sangat personal,” ujar Angelina kepada sebuah media tahun lalu mengenai keterikatannya dengan proyek ini. “Rasanya begitu intim, hingga di benak saya, ini mungkin satu-satunya film yang tidak terasa seperti sebuah film.”

Alice Winocour yang sebelumnya menyutradarai dan menulis film-film Prancis seperti Proxima, Augustine, dan Mustang juga mengungkapkan bahwa sejak awal ia selalu membayangkan Angelina sebagai pemeran utama dalam drama ini.

“Saya tahu ia memiliki keterkaitan dengan cerita ini,” ujar Alice. “saya sudah lama ingin bekerja dengannya dan rasanya menarik untuk menampilkan sisi rapuh serta sosok perempuan di balik ikon tersebut.”

Berikut ini, segala hal yang perlu Anda ketahui tentang perilisan Couture:

Foto: Courtesy of BAZAAR US

Siapa yang Membintangi Couture?

Angelina Jolie membintangi film arahan Alice Winocour ini sebagai Maxine Walker, seorang sutradara film independen. Deretan pemain lainnya mencakup Louis Garrel, Ella Rumpf, Anyier Anei, Garance Marillier, Vincent Lindon, dan Finnegan Oldfield.

Kapan Couture Dirilis di Bioskop?

Tanggal rilis resminya belum diumumkan, namun film ini dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun ini.

Tentang apa film Couture?

Menurut sinopsis resmi, Couture “merajut berbagai benang cerita tentang perempuan dari beragam usia dan latar budaya yang berupaya merebut kendali atas takdir mereka.” Karakter Angelina, Maxine adalah sutradara film independen yang terseret ke dunia high fashion sementara Ella Rumpf memerankan penata rias senior yang tengah menulis buku tentang pengalamannya di industri tersebut. Anyier Anei melengkapi jajaran pemeran utama sebagai model pendatang baru asal Sudan yang berjuang memahami dinamika sosial dan politik budaya dalam dunia couture. Rumah mode Prancis Chanel turut memberikan dukungan produksi signifikan dengan sejumlah adegan difilmkan di atelier Paris milik brand tersebut. Trailer panjang perdana film ini dapat disaksikan di bawah.

BACA JUGA:

Angelina Jolie Mengubah Mantel Double-Breasted Menjadi Gaya Andalan Karpet Merah yang Sangat Seksi

Putri Angelina Jolie dan Brad Pitt, Shiloh, Umumkan Nama Panggilan Baru

(Penulis: Bianca Betancourt; Artikel ini disadur dari: BAZAAR US; Alih bahasa: Emily Naima; Foto: Courtesy of BAZAAR US)