Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Ikuti Tren Tanaman, Lego Rilis Seri Botanical Collection yang Begitu Cantik

Apakah Anda tergelitik untuk mengikuti tren tanaman hias namun merasa belum cukup mampu menjadi plant parents? Lego punya jawabannya

Ikuti Tren Tanaman, Lego Rilis Seri Botanical Collection yang Begitu Cantik

Ada kabar baik bagi Anda yang tak mau ketinggalan tren memelihara tanaman hias namun belum cukup telaten untuk menjadi plant parents. Mengawali tahun baru, Lego merilis koleksi set terbarunya yakni Lego Botanical Collection yang dihadirkan tak hanya sebagai dekorasi untuk mempercantik ruangan di rumah dengan sentuhan alam namun juga sebagai sarana untuk mengekspresikan dan mengembangkan kreativitas lewat aktivitas merangkai potongan demi potongannya. Koleksi ini terdiri dari dua model yaitu Lego Flower Bouquet dan Lego Bonsai Tree. Keduanya dibuat dari plastik berbahan plant-based menggunakan tebu yang sustainable.


Untuk mencerahkan suasana ruangan, Lego Flower Bouquet menampilkan elemen-elemen Lego dengan warna dan bentuk baru yang dibuat mirip kelopak bunga. Terdiri dari 756 set, Lego Flower Bouquet menawarkan kombinasi bunga-bunga cantik dengan warna memikat, di antaranya adalah bunga snapdragon, mawar, poppy, daisy, dan dedaunan hijau sebagai pelengkapnya. Panjang tangkainya dapat disesuaikan sehingga Anda dapat dengan mudah menatanya di vas maupun merangkainya menjadi buket sesuai selera hati. Usai tersusun, Lego Flower Bouquet memiliki tinggi sekitar 36 sentimeter.


Sementara untuk mengidupkan suasana yang lebih zen, Lego Bonsai Tree bisa menjadi opsi yang tepat. Selain karena nilai estetisnya, penggemar Lego juga berkesempatan untuk menikmati seni membuat bonsai lewat Lego Bonsai Tree. Anda akan diajak untuk menyusun 878 set demi membentuk model pohon mini berdaun hijau setinggi 18 sentimeter lengkap dengan pot persegi panjang dan penyangga Lego berbentuk mirip kayu. Ketika musim semi tiba, Anda bisa mengikuti perubahan suasana dan menggantinya dengan piece berupa bunga sakura berwarna merah muda. Yang membuatnya unik adalah bunga-bunga sakura tersebut tersusun dari lego katak-katak kecil berwarna merah muda jika Anda memperhatikannya lebih dekat.


Hadirnya Lego Botanical Collection menjadi jawaban dari penelitian Lego Play Well Study 2020 yang menyebutkan bahwa tujuh dari 10 orang dewasa mengaku mencari cara-cara baru untuk mengurangi stres dan delapan dari 10 orang dewasa menyebut jika bermain dapat membantu mereka menjadi lebih tenang. “Saat orang dewasa mencari cara baru untuk bersantai, kami senang bisa membantu mereka untuk mencari hiburan di sela-sela kesibukan sehari-hari dengan memusatkan perhatian dengan membuat tanaman yang cantik ini,” ujar Jamie Berard yang menjabat sebagai Design Lead di Lego Group. “Elemen yang dapat disesuaikan serta pengalaman menyusun Lego ini diharapkan dapat membantu mereka mengekspresikan diri dan mengembangkan kreativitas,” lanjutnya.


Dua set dari Lego Botanical Collection masing-masing bisa didapatkan dengan harga 859.000 rupiah. Jika Anda ingin membuat hiasan bunga lebih semarak, Lego juga menyediakan Lego Roses dan Lego Tulip dengan harga 12,99 dolar Amerika Serikat (sekitar 181.000 rupiah) dan 9,99 dolar Amerika Serikat (sekitar 140.000 rupiah).


Satu lagi nilai plus dari Lego Botanical Collection. Tentu saja, Anda tak perlu repot menyiraminya atau takut pemandangan ruangan akan kacau karena bunga yang layu. Tertarik untuk memilikinya?


Foto courtesy of Lego