Tahun 2018 menjadi tahun yang sangat mengagumkan bagi industri fashion, beragam hal yang tak terduga terjadi termasuk juga dalam hal tren baru.
Beberapa tren tersebut bahkan menjadi favorit para pencinta fashion hingga tahun ini.
Namun Bazaar menyadari ada beberapa tren yang terjadi di 2018 ternyata tidak cocok untuk diterapkan di tahun 2019. Maka dari itu, Bazaar merangkum tren tahun lalu yang harus Anda lupakan sejenak.
1. Kacamata Berukuran Kecil
Mungkin tren aksesori yang menjadi favorit selama setahun kemarin adalah kacamata berukuran kecil.
Kacamata tersebut sering digunakan oleh beberapa supermodel ternama saat musim panas, meski kacamata tersebut tidak dapat berfungsi sepenuhnya menutupi mata mereka dari sinar matahari.
Bazaar berharap semoga di tahun 2019, fashion lebih mengedepankan fungsi dari sekadar gaya.
2. Tren Penggunaan Produk PVC
Meski 2018 bukanlah tahun pertama penggunaan bahan plastik transparan dalam industri fashion.
Namun bahan tersebut semakin populer setelah Chanel menggunakannya untuk memproduksi berbagai aksesori dalam koleksi musim panas 2018.
Hal itu yang membuat bahan PVC menjadi suatu tren. Bahkan sejumlah rumah mode berlomba-lomba menghasilkan desain dari bahan tersebut.
Akan tetapi melihat kampanye anti plastik yang semakin berkembang di tahun 2019, membuat tren ini harus ditinggalkan. Apalagi penggunaan bahan plastik sebagai sepatu dan tas terlihat sangat tidak praktis.
Bagi Anda yang menyukai tren ini, Anda dapat menggantinya dengan bahan yang lebih sustainable.
3. Aksesori Kerang
Tren penggunaan aksesori berbahan kerang memang telah menghilang sepanjang musim dingin, namun tidak bisa diprediksi apakah tren ini akan kembali terkenal saat memasuki musim panas.
Aksesori yang terinspirasi dari para peselancar ini, dihadirkan dalam bentuk kalung dan gelang yang dijual oleh beragam label aksesori sepanjang tahun 2018.
Bahkan brand ternama seperti Missoni dan Altuzarra menghadirkan aksesori tersebut dalam pergelaran fashion mereka bulan September lalu.
Tetapi seperti yang terlihat pada tren di Instagram, nampaknya para pencinta fashion sudah cukup melihat aksesori kerang ini bertebaran di timeline Instagram.
Sebagai gantinya Anda bisa memakai aksesori dengan aksen rantai besar, atau perhiasan berlian lainnya.
4. Logomania
Logo menjadi aksen yang sering menghiasi berbagai koleksi rumah mode sepanjang 2018. Sejumlah brand menghadirkan aksen logo ini dengan digabungkan bersama gaya ‘90-an. Meskipun tren tersebut terlihat chic namun seperti halnya tren bold dan eye-catching lainnya, tren ini terlihat cepat membosankan. Mungkin Anda dapat memilih memakai busana yang lebih clean dengan potongan sederhana yang memungkinkan untuk dipakai dalam jangka waktu panjang.
5. Sepatu Trainer
Di saat para pencinta fashion menanti tren terbaru untuk sepatu yang nyaman, Bazaar berharap bahwa tahun 2018 merupakan tahun terakhir kejayaan dari sepatu tipe dad trainer.
Sepatu ini telah dipakai oleh pencinta gaya street style dan beberapa rumah fashion di pertunjukan mode mereka.
Namun Bazaar menyadari bahwa sepatu model ini hanya terlihat stylish jika dipakai oleh para selebriti.
Sebagai alternatif Anda bisa menggunakan berbagai macam sepatu yang nyaman sekaligus mudah untuk dipadupadankan seperti ballet pumps yang menjadi tren di pergelaran fashion Spring/Summer 2019.
(Penulis: Amy de Klerk; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Denniel Saerang; Foto: Courtesy of Bazaar UK)
- Tag:
- Tren 2019