Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

8 Kacamata Wanita Terbaru dari Gucci

Mulai dari nuansa retro, cat-eye optical hingga detail impresif, mana favorit Anda?

8 Kacamata Wanita Terbaru dari Gucci

SPONSORED CONTENT

Busana selalu menjadi hal utama dalam penampilan. Namun jangan lupa jika aksesori pun punya andil besar menyempurnakan gaya Anda. Kacamata, misalnya.

Peran kacamata pun beragam, selain membantu visual Anda sehari-hari, kacamata jenis sunnies ampuh memberi perlindungan dari sinar ultraviolet yang berbahaya bagi mata.

Namun tak hanya melihat kegunaannya secara harafiah, kacamata adalah salah satu item fashion yang mampu mengelevasi gaya.

Tak sedikit yang tampak lebih powerful dengan optical glasses, seperti wujud cat-eye yang punya pesona dari masa ke masa. Ataupun aksen eksentrik yang tengah naik daun berkat streetstyle para fashion influencer dunia.

Hal ini pula yang ditangkap oleh Alessandro Michele, Direktur Kreatif Gucci yang gemar bereksperimen dengan banyak material dan mengemas koleksinya dalam gubahan baru, penuh imajinasi tak terduga.

Simak delapan koleksi kacamata wanita terbaru melalui tren yang diangkat oleh Alessandro untuk musim Fall/Winter 2017 ini dari divisi aksesori-nya.

 

1. Detail to Impress

Alessandro menyebutnya sebagai tribute untuk divisi perhiasan Gucci, yang sering kali menjadikan mutiara juga kristal Swarovski sebagai primadonanya.

Untuk itulah, sang direktur kreatif mengemas sejumlah seri kacamata terbarunya dengan detail impresif dari aplikasi dua unsur kemewahan itu pula.

 

 

 

Pertama, kombinasi kristal Swarovski berwujud bintang, tampil menguasai area depan bingkai hingga gagang dalam ukuran mikro.

Sementara itu, seri lain dikemas dengan presisi mutiara yang indah, menghiasi lekuk cat-eye yang menggoda ala kaum metropolis di era '60-an silam, sehingga menciptakan spirit high-glam yang tak lekang oleh waktu.




2. Masculine Edge

Tren boyfriend look tak hanya terbatas pada busana semata, karena Gucci menampilkannya pada seri aksesori musim ini.

Setidaknya ada dua rancangan sunglasses dari divisi men's accessories yang dapat wanita gunakan untuk memberikan efek boyish yang dinamis. Because it doesn't have anything to do with genders, agree?

 

 

Kedua kacamata dengan lensa bulat tersebut masing-masing dilapisi material gold metal di area pinggir bingkai sehinga memberi efek glamor dan sentuhan retro.

Tak henti di situ, uniknya kedua seri kacamata ini disematkan bridge atau pembatas tengah lensa yang berbentuk menyerupai logo GG yang saling terkait maupun bahan asetat yang kokoh. Spirit cosmopolitan traveler begitu terasa. Berani memadukannya dengan look Anda?

 

3. Geek Chic

Bukan berarti tidak bisa tampil prima dengan bingkai optical. Gucci menggarisbawahi hal tersebut.

Suguhan gaya retro dengan aksentuasi lekuk cat-eye pada bingkai memancarkan aura seksi namun powerful. Bentuk bingkai cat-eye ini pun sekaligus menjadi opsi terbaik bagi pemilik wajah oval maupun hati, sehingga memberi ilusi tegas pada rahang untuk efek dagu melancip.

Untuk seri optical frame ini, Gucci memberi sentuhan ikonis, yaitu logo GG dari material gold metal dengan sematan studs berbentuk bintang berjumlah dua di area sisinya. Absolutely smart look yet quirky.
 

4. Expressive Marble

Semarak warna membaur satu sama lain memberi efek glamor dan playful sekaligus. Gucci menghadirkan opsi ini untuk sejumlah sunnies-nya, sehingga gaya busana effortless untuk berlibur maupun ke kantor akan terelevasi dengan baik melalui aksen marbel tersebut.

 


 

 

(Foto: courtesy of Optik Seis, Gucci)