6 Warna Cerah di Koleksi Terbaru Apple Watch Hermès Series 6

Lima tahun berjalan, simak apa yang baru dari dua industri signifikan ini.

Courtesy of Hermès


Memberi definisi baru pada paduan teknologi dan luxury sejak lima tahun silam, Apple dan Hermès kembali mengumumkan kerja sama antara keduanya di Apple Event kemarin.


Apple Watch Hermès Series 6 diperkenalkan dengan dua desain tali kulit baru dengan nama Hermès Attelage. Seperti DNA Hermès, kata attelage diambil dari tali kekang yang digunakan saat berkuda.



Terus mengedepankan fungsionalitas, konektivitas, dan desain dalam satu kesatuan, seri kolaborasi dua industri ini menampilkan watch face Hermès Circulaire yang dapat Anda sesuaikan sesuai selera.


Ada dua format strap yang dapat Anda pilih pada seri Apple Watch Hermès Series 6, antara lain Double Tour extra-slim atau Single Tour dalam warna kecoklatan yang terbuat dari Barènia calfskin. Model terbaru dari koleksi Apple Watch Hermès ini juga bermain dengan proporsi, selain ukuran tali yang lebih ramping, untuk desain arloji dengan tali Double Tour, Hermès juga mendesain ulang sangkutan tali sehingga menyediakan rongga pada bagian atas case.


Tidak hanya itu, palet baru juga turut diumumkan dengan kedatangan Apple Watch Hermès Series 6. Sebagai the artisan of colour, Hermès memilih enam warna-warna cerah untuk menghidupi Apple Watch Hermès Series 6, yakni piment, oranye, ambra, bambou, navy, dan anémone.


(Foto: Courtesy of Hermès)