London Fashion Week musim ini menyambut pendatang baru di panggungnya, salah satunya adalah Nicola Formichetti.
Sosok yang terkenal sebagai penata gaya Lady Gaga ketika mengenakan gaun yang terbuat dari daging dan juga sumber ide kreatif di balik label Diesel ini mengusung nama Nicopanda untuk melangkah di arena pekan mode ibu kota Inggris itu.
Nicopanda bukanlah nama yang baru saja lahir, label yang merupakan karakter fiktif yang diciptakan dari nama panggilan masa kecil Nicola ini sudah ada sejak tahun 2011, dan perdana dilansir di kota New York.
Melalui koleksinya yang sarat humor dan mampu mewadahi elemen street style, popularitas Nicopanda pun melejit di tengah generasi muda.
Apalagi, label ini memang memperoleh inspirasi dari kultur jalanan di kota New York, London, dan negara Jepang. Sebuah kreasi yang diperuntukkan untuk mengisi kebutuhan dasar busana, namun diiringi sentuhan yang tidak konvensional.
Keistimewaan lainnya, Nicopanda berjalan di jalur uniseks. Kemasan koleksi yang mulai tampil uniseks ini diolah sejak bulan September 2014, didasari oleh keinginan para penggemarnya.
Pada awalnya, Nicola tidak secara khusus ingin menciptakan busana yang uniseks, menurutnya ini terjadi begitu saja karena begitulah cara berpakaian para anak muda zaman sekarang. Baginya, hal ini sangatlah alami.
Maka untuk koleksi teranyarnya di musim Spring/Summer 2018, ia mengangkat busana yang jauh dari pengkotak-kotakan gender. Tak ada batasan maskulin dan feminin. Eksplorasi padu padan terbilang sangat berani, ketika elemen rebellious punk disandingkan dengan rok tulle.
Atau ketika gaya jalanan memperoleh injeksi sporty yang lebih fancy dengan permainan warna yang eksentrik atau motif unik.
Koleksi ini juga dilengkapi dengan kemudahan dan kecepatan berbelanja. Istilah see now buy now telah diaplikasikan Nicopanda yang kali ini berkolaborasi dengan Amazon Fashion yang mengadaptasinya menjadi see now prime now. Sehingga akan mengantarkan potongan busana favorit Anda usai menyaksikan langsung koleksinya atau setelah Anda cuci mata secara maya.
(Foto: courtesy of Instagram @nicopanda @nicolaformichetti)