Kuliner Favorit di New York

Chef Daniel Humm


Gaung New York Fashion Week yang tengah berlangsung menuntun kami untuk mengeksplorasi kota ini lebih jauh.

Mulai dari restoran high end hingga restoran yang bernuansa casual mudah ditemukan di New York. Fakta menyebutkan bahwa banyaknya restoran yang ada di New York City berjumlah ribuan. Misalnya Anda mencicipi satu restoran yang berbeda setiap harinya, Anda butuh waktu selama 12 tahun hanya untuk mengunjungi masing-masing restoran tersebut. Berikut beberapa restoran yang sempat kami sambangi.

Eleven Madison Park

Selama empat kali dalam setahun, menu di restoran ini berubah demi menjaga kesan dinamis pada restoran ini. Sajian multi course tasting menu difokuskan kepada hasil agrikultur yang berlimpah dari negara bagian New York dan tradisi kuliner yang sudah mengakar sejak ratusan tahun lalu. Chef Daniel Humm bersama rekannya, Will Guidara berhasil membawa Eleven Madison Park ke tingkat kesuksesan yang membuahkan berbagai penghargaan.

Jewel Bako Sushi

Jack dan Grace Lamb mendirikan restoran ini lebih dari 12 tahun yang lalu. Aneka ragam hidangan ikan segar baik lokal maupun ikan eksotis musiman lainnya menjadi fokus utama di dalam restoran yang berlokasi di 239 East 5th Street ini. Satu bintang Michelin disematkan kepada restoran ini selama delapan tahun berturut-turut. Chef Yoshihiko Kousaka kerap mengajak tamunya untuk berinteraksi, sekaligus mendapat feedback dari para pelanggannya.

Hidangan apa yang kami coba berikutnya? Simak artikel lengkapnya di Harper's Bazaar Indonesia edisi September yang telah terbit.

(Teks: Hansel Mario, Foto: Dok. Bazaar)