Pandemi dapat menjadi fase untuk kembali menata cara hidup, melihat ke depan, atau mempelajari sesuatu. Pandemi mengharuskan banyak orang untuk berdiam di rumah, yang sebelumnya waktu 24 jam terasa kurang dan tak terasa. Pandemi membuat kita merasakan detik demi detik terlewati. Desainer Biyan Wanaatmadja lantas merasakan hal yang sama, menghargai momen saat berdiam di rumah dan memiliki waktu untuk menilik koleksi buku-buku yang ia dapatkan dari berbagai belahan dunia.
Berlokasi di Intercontinental Hotel, Pondok Indah, beberapa waktu silam Biyan menghadirkan serangkaian karya hasil "perjalanannya" melalui buku-buku yang ia miliki sebagai medium untuk dirinya menyampaikan kerinduan hati akan berpijak di nusantara. Betapa kayanya setiap budaya dari Sabang sampai Merauke yang diwarnai wastra nusantara sebagai ciri khas daerah masing-masing. Di situlah Biyan kemudian mendapuk wastra nusantara sebagai inspirasi utamanya untuk koleksi Spring/Summer 2023 miliknya.
Melibatkan wastra nusantara, perayaan akulturasi tentu tak dapat dihindari. Untuk koleksi ini, kain tenun ikat Sumba dan motif tampan Lampung dijahitnya. Pemilihan corak yang playful dikembangkannya dari motif polkadot dan garis. Perpaduan warna alam seperti nude, beige, terracota dikemas dalam wujud busana elegan bersama material linen, katun, dan silk yang ringan bersama siluet oversized yang memberi napas bohemian.
Lalu, palet warna vibran turut terpampang di presentasi koleksi ini dalam kombinasi kaintulle, jacquard, taffeta, organza, dan banyak lagi. Unsur mewah yang segar dan menyala melebur dengan sempurna bersama warna fuchsia, kuning terang, hijau jeruk nipis, hijau emerald, hingga biru tua.
Model busana yang relevan dengan masa kini, yang mana kebutuhan untuk bepergian, berpesta, dan berdiam di rumah diterjemahkan Biyan ke dalam model kimono, kebaya, rok sarung, mantel, dan jaket yang tentunya memberikan cita rasa kontemporer dalam proporsi baru yang tetap melibatkan DNA karya-karyanya selama ini, yakni bersama aplikasi beadworks, kristal, dan embellishment yang setiap detail terkecilnya tersusun apik.
Lihat look terbaik dari koleksi Spring/Summer 2023 Biyan berikut ini.