Wawancara Oprah dengan Meghan Markle dan Pangeran Harry Mendapat Nominasi Emmy

Berita mengejutkan dari pasangan itu mendapatkan persetujuan untuk dijadikan seri nonfiksi yang dibawakan atau kategori khusus.

Courtesy of Bazaar US


Nama Meghan Markle dan Pangeran Harry secara teknis ada di surat suara Emmy.

Wawancara mengejutkan Duke dan Duchess of Sussex dengan Oprah Winfrey, yang ditayangkan di CBS pada bulan Maret, dinominasikan dalam Outstanding Hosted Nonfiction Series atau Special category. Harry dan Meghan secara pribadi bukan calon, tetapi Oprah sendiri dan produser program (Tara Montgomery, Terry Wood, Brian Piotrowicz, Brad Pavone, dan Lindsay Flader) yang berada di posisi tersebut.

Pertemuan yang sangat dinanti itu, menandai pertama kalinya pasangan itu secara terbuka mendiskusikan pengalaman mereka selama di kerajaan, ditonton oleh setidaknya 17,1 juta penonton dan menjadi topik hangat diskusi selama berhari-hari.

Program berdurasi dua jam itu memperlihatkan bagaimana kedua bangsawan tersebut menjelaskan pengunduran diri dari peran senior kerajaan mereka. Hubungan Harry yang tegang dengan keluarganya, dan perjuangan Meghan untuk mendapatkan dukungan dari anggota kerajaan, serta rasisme yang ia alami dalam istana dan dari media. Pada satu keadaan yang sangat mengganggu, Meghan berbagi bahwa ketika ia hamil anak sulungnya, Archie Mountbatten-Windsor, ada "beberapa percakapan" tentang warna kulit calon anaknya.

"Pada bulan-bulan itu, ketika saya hamil, sekitar waktu yang sama, kami bersama-sama berbicara bahwa bayi kami nanti tidak akan diberikan keamanan, ia tidak akan diberi gelar. Juga kekhawatiran dan percakapan tentang betapa akan gelap kulitnya saat ia lahir," katanya.

Meghan juga membahas pertempuran kesehatan mentalnya selama titik terendahnya di istana, dan bagaimana ia dan Harry harus melanjutkan pertemuan publik seolah-olah semuanya baik-baik saja. "Saya membagikan ini karena banyak orang yang takut menyuarakan bahwa mereka membutuhkan bantuan," ucap Meghan. "Dan saya tahu secara pribadi betapa sulitnya untuk tidak hanya menyuarakannya, tetapi ketika Anda menyuarakannya dan diberitahu tidak boleh."

Dalam kategori Emmy ini, Harry, Meghan, dan Oprah bersaing dengan My Next Guest Needs No Introduction with David Letterman, Stanley Tucci: Searching for Italy, United Shades of America dengan W. Kamau Bell, dan Vice.

Ini menandai nominasi Emmy ke-10 untuk Oprah, yang telah mendapatkan nominasi sejak 1989. Ia membawa pulang piala pada tahun 2000 untuk film yang dibuat untuk TV Oprah Winfrey Presents: Tuesdays with Morrie, menerima Bob Hope Humanitarian Award pada 2002, dan menjadi penerima penghargaan Hall of Fame pada tahun 2014.

Emmy Awards akan tayang pada hari Minggu, 19 September, pukul 8 malam. Waktu bagian timur Amerika Serikat di CBS.

(Penulis: Erica Gonzales; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Gracia Sharon; Foto: Courtesy of Bazaar US)