Bagi Anda para penggemar sepak bola, saatnya melupakan sejenak masalah rivalitas antar klub. Tidak ada yang salah untuk menikmati kemegahan stadion-stadion sepak bola ternama serta mengagumi kekayaan kultur klub dari berbagai belahan dunia.
Dan bagi Anda yang sedang berpelesir, jangan ragu untuk menengok arena lapangan hijau yang dibangun begitu apik. Selain sebagai tujuan wisata, di sini Anda akan memahami alasan mengapa sepak bola menjadi nyawa bagi penggemar-penggemarnya.
Di samping keindahan yang dimiliki, beberapa destinasi berikut dianggap sebagai ikon dengan atmosfer sepak bola yang amat kental. Setiap klub menawarkan tur istimewa untuk menjelajah istana kebanggan mereka dan membantu pengunjungnya memperkaya pengetahuan di dunia sepak bola.
1. London
Selama menikmati turnamen Piala Dunia, Anda tentu pernah mendengar istilah it’s coming home ketika tim nasional Inggris berlaga. Alasan di balik penggunaan kalimat ini dikaitkan dengan negara Inggris yang merupakan tempat kelahiran sepak bola modern. Inggris selalu identik dengan olah raga tersebut, termasuk euforia English Premier League dan kefanatikan penggemarnya. Maka dari itu, negara Ratu Elizabeth tersebut wajib didatangi bagi Anda yang mencintai sepak bola.
Ketika mengunjungi Inggris, London akan selalu masuk ke dalam daftar tempat yang wajib dikunjungi. Ibu kota negeri Tiga Singa ini memang memiliki tempat-tempat istimewa, seperti Buckingham Palace, Kensingston Palace, dan Westminster.
Dikenal sebagai salah satu kota mode, London juga merupakan rumah bagi tim-tim sepak bola besar dan bersejarah. Di antaranya adalah Chelsea FC yang bermarkas di stadion Stamford Bridge, Arsenal dengan Emirates Stadium miliknya, dan West Ham United di kandang megah mereka London Olympic Stadium.
Sempatkan pula untuk mengunjungi White Hart Lane di mana sang superstar Inggris, Harry Kane, berlaga bersama klub Tottenham Hotspur. Tak lupa, kota ini juga memilliki stadion terbesar dan bersejarah kebanggaan warga St. George Cross yaitu Wembley Stadium yang disebut-sebut sebagai ‘katedral’ sepak bola. Di sinilah sang legenda Inggris, Bobby Moore, mengangkat trop Jules Rimet (piala World Cup) bersama The Three Lions tahun 1966 silam.
2. Liverpool
Dari London kita beralih menuju Liverpool, kota yang terletak di wilayah barat laut Inggris dan berjarak kurang lebih 283 kilometer dari ibu kota. Kota pelabuhan ini adalah kandang bagi salah satu klub raksasa ternama di Liga Inggris yaitu Liverpool Football Club.
Bagi Anda yang mengaku sebagai Kopites, stadion Anfield wajib masuk ke dalam agenda tur kota Merseyside. Pengunjung akan diajak menyusuri sejarah dan kesuksesan tim yang telah menjuarai 5 piala Champions League dan 18 piala Liga Premier tersebut, termasuk menyaksikan stand The Kop yang terkenal dari jarak dekat, hingga melihat berbagai koleksi pribadi dan penghargaan milik kapten legendaris mereka, Steven Gerrard. Anda juga bisa mengunjungi Hillsborough Memorial yang terletak di tepi area stadion.
Sekitar 2 kilometer dari Anfield, berdiri pula sebuah arena pertandingan bernama Goodison Park milik rival sekota The Reds yaitu Everton Football Club.
Di luar perihal sepak bola, nama Liverpool juga dikenal sebagai kota kelahiran The Beatles. Setelah puas menjelajah megahnya stadion Anfield dan Goodison Park, Anda dapat mampir menuju The Beatles Story Museum yang letaknya tak jauh dari The Royal Albert Dock sekaligus menikmati indahnya matahari terbenam di tepi dermaga.
3. Manchester
Satu lagi kota di wilayah barat laut Inggris yang memiliki atmosfer kental sepak bola yaitu Manchester. Dikenal pula sebagai kota industri, Manchester merupakan rumah bagi dua klub besar yaitu Manchester United dan Manchester City.
Manchester United yang berjuluk The Red Devils memiliki stadion legendaris dan paling besar di antara klub-klub sepak bola Britania Raya lainnya bernama Old Trafford. Area stadion yang juga dikenal sebagai Theater of Dreams tersebut dihiasi dengan patung-patung legenda United yang ditujukan sebagai tribute, di antaranya adalah The United Trinity (terdiri dari George Best, Denis Law, dan Sir Bobby Charlton), patung sang mastermind Sir Alex Ferguson, dan Matt Busby. Berjalan sekitar 7 kilometer dari Old Trafford, Anda akan menemukan Etihad Stadium yang menjadi markas jawara Liga Inggris musim 2017/2018 lalu, Manchester City.
Selain kedua arena olahraga tersebut, National Football Museum juga berdiri megah di tengah kota Manchester. Museum ini merangkum berbagai kisah dan sejarah persepakbolaan nasional Inggris serta menjadi tempat ekshibisi pernak-pernik sepanjang masa dunia sepak bola, seperti seragam klub-klub Liga Inggris dan tim nasional, foto-foto pertandingan 30 tahun terakhir, hingga Hall of Fame bagi para legendanya. Tak ketinggalan, piala Jules Rimet yang berharga turut dipajang di dalam museum ini.
3. Barcelona
Berpindah ke negara Spanyol, tepatnya di kota Barcelona yang terkenal akan keindahan arsitektur yang dimilikinya. Ibu kota region Catalan ini mempunyai banyak destinasi menarik yang sayang untuk dilewatkan, misalnya gereja La Sagrada Familia, Casa Batllo, dan Picasso Museum.
Di antara bangunan bersejarah dan klasik tersebut, stadion Camp Nou turut membantu Barcelona semakin dikenal dunia dan hingga kini menjadi salah satu atraksi terbaik di kota tersebut. Bagaimana tidak, Camp Nou adalah markas kebesaran klub yang telah memuncaki La Liga Spanyol sebanyak 25 kali yaitu FC Barcelona, dan tempat di mana bintang-bintang sepak bola besar merumput.
Mulai dari Ronaldinho, Ronaldo Luís Nazário de Lima, Johan Cruyff, Pep Guardiola, hingga Lionel Messi dan Luis Suarez, mereka semua mengenakan seragam kebesaran Blaugrana. Selain itu, Camp Nou merupakan stadion terbesar di benua Eropa dan kedua di dunia dengan kapasitas mencapai 99.000 kursi.
Ketika mengikuti tur stadion, Anda akan dibawa untuk menyimak cerita keberhasilan tim Barcelona, mengunjungi ruang di mana tim meramu taktik pertandingan, dan menginjakkan kaki di tempat-tempat ikonik di dalam stadion. Bersiaplah pula untuk dibuat kagum dengan kecanggihan teknologi yang digunakan sebagai fasilitas pendukungnya.
4. Madrid
Sebagai ibu kota Spanyol, Madrid pun tak kalah menarik untuk dikunjungi. Madrid dikenal sebagai kandang bagi dua tim besar Spanyol yaitu Real Madrid dan Atletico Madrid. Legenda dan punggawa ternama Real Madrid seperti Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, dan Gareth Bale merumput di stadion Santiago Bernabeu.
Real Madrid yang dikenal pula sebagai salah satu klub terkaya menunjukkannya lewat kemewahan di setiap sisi stadion mereka. Ketika memasuki area museum, di sepanjang lorongnya Anda dapat melihat deretan piala-piala berkilau yang sudah dimenangkan oleh Real Madrid.
Termasuk di antaranya adalah piala Liga Champions yang baru dimenangkan di musim 2017/2018 lalu, berdiri bersama 13 piala kejuaraan benua Eropa lainnya. Menuju wilayah timur laut Madrid, teradapat stadion megah berbintang empat UEFA yaitu Wanda Metropolitano. Stadion baru milik Atletico Madrid ini tak kalah modern dengan yang lainnya. Dilengkapi dengan lampu LED, Wanda Metropolitano dapat berubah warna sesuai dengan event yang sedang berlangsung.
5. Milan
Di Italia, Milan memang memangku gelar sebagai salah satu kota mode di dunia. Perhelatan fashion seperti Milan Fashion Week rutin digelar di sini setiap tahun. Bagi pecinta mode, Quadrilatelo d’Oro atau The Golden Triangle yang merupakan distrik fashion high-end menjadi tujuan utama di kota Milan yang tak boleh dilewatkan.
Kurang lebih 8 kilometer dari pusat fashion tersebut, berdiri sebuah stadion besar bernama San Siro yang menjadi simbol kota Milan bersama dengan Duomo di Milano dan La Scala. Uniknya lagi, stadion bernama lain La Scala del Calcio tersebut dimiliki oleh dua klub besar yang juga menjadi rival sekota di liga Serie A Italia yaitu AC Milan dan FC Internazionale Milano.
San Siro juga menyuguhkan tur bagi para penggemar sepak bola supaya mereka bisa merasakan suasana arena yang berkapasitas 80.018 penonton itu. Pengunjung akan dibawa kembali untuk mengingat histori sepak bola selama 100 tahun, melihat seragam-seragam bersejarah, piala, dan memorabilia dari kedua klub yang sama-sama telah mengoleksi 18 trofi Serie A Italia tersebut.
(Foto; Courtesy of wimbleystadium.com, fcbarcelona.com, liverpoolfc.com, sansiro.net, manudtd.com, realmadrid.com)