Setelah kesuksesan di setiap kolaborasinya hingga tahun 2016 lalu, H&M kembali mengumumkan nama desainer yang didaulat untuk kolaborasi teranyar tahun ini.
Tercetuslah Erdem Moralioglu, desainer berdarah Turki-Inggris di balik label ready-to-wear, Erdem. Label ini dikenal luas berkat eksperimen sang desainer akan material dan motif bernuansa vibran, terutama flora hingga detail rancangan yang memikat.
Namun Erdem adalah desainer womenswear, dan ranah menswear bukan hal yang akrab baginya. Sehingga, tak sedikit yang bertanya, bagaimana bila ia merancang busana pria untuk kolaborasi mendatang dengan H&M?
Sebuah cuplikan koleksi bertajuk Erdem x H&M pun disuguhkan keduanya melalui media sosial. Lewat video arahan sutradara legendaris, Baz Luhrmann, Erdem turut menampilkan estetika flora sebagaimana DNA labelnya pada koleksi kolaborasi kali ini.
Dalam video berdurasi 27 detik tersebut, seorang model wanita tampak mengenakan sebuah slipdress juga pleated dressdengan motif flora berwarna cerah, ada pula padanan mantel bermotif loreng pada look berikutnya.Sementara, seorang model pria mengenakan tiga gayaberbeda, mulai dari setelan warna abu-abu, mantel bermaterial wool hingga piyama yang juga bermotif flora.
Walau keseluruhan look belum akan dilansir dalam waktu dekat, namun Erdem mengutarakan bahwa mood era '60-an begitu menginspirasinya saat merancang koleksi yang akan diluncurkan pada 2 November mendatang ini.
(Foto: courtesy of Erdem, Youtube)