Sejumlah Desainer Membuat Proposal Perubahan Industri Mode

Sebuah surat terbuka telah ditandatangani oleh Erdem, Dries van Noten dan Gabriela Hearst.



Sebuah percakapan yang telah mendominasi industri mode selama beberapa tahun terakhir telah berpusat pada bagaimana mengatasi masalah lingkungan yang terkait di dalamnya. Namun, meskipun sebagian besar desainer mengakui bahwa sesuatu tetap perlu dilakukan, sejauh ini sedikit kesepakatan telah tercapai mengenai bagaimana melakukan perubahan secara nyata. Mungkin dalam minggu ini kita telah selangkah lebih dekat berkat sejumlah label fashion utama yang sudah menandatangani surat terbuka serta mengusulkan kejelasan rencana untuk mengubah industri mode.

Telah ditandatangani oleh Dries van Noten, Erdem Moralioglu, Gabriela Hearst, Joseph Altuzarra, Tory Burch, Craig Green, dan desainer dari rumah mode Proenza Schouler, surat itu bertuliskan beberapa ide untuk merubah struktur musim mode.



"Memindahkan jadwal peragaan busana koleksi Autumn/ Winterkembali di musim dingin (Agustus/Januari) dan demikian pula untuk koleksi Spring/Summerkembali di musim panas (Februari / Juli). Ciptakan sistem pengiriman yang lebih seimbang di sepanjang musim untuk menawarkan produk baru serta meningkatkan minat konsumen terhadap produk tersebut.

Akhirnya, penyelenggaraan diskon di akhir musim yang mungkin dapat meningkatkan potensi konsumen untuk membeli harga jual penuh - di bulan Januari untuk koleksi Autumn/Winter dan bulan Juli untuk koleksi Spring/Summer."

Selain itu, proposal ini berharap untuk "meninjau dan menyesuaikan peragaan busana" serta "memanfaatkan ruang peragaan digital" dan mendorong "lebih sedikit kegiatan bepergian" dan "lebih sedikit limbah material dan inventaris."



Proposal ini telah membuahkan hasil melalui sejumlah percakapan antara beberapa nama besar di industri ini, termasuk CEO dan pembeli, serta direktur kreatif. Bersama-sama, mereka telah menyusun rencana, dan berharap dapat mengubah sistem yang salah saat ini secara dramatis.

"Kami sepakat bahwa lingkungan saat ini, meskipun penuh tantangan, menghadirkan peluang untuk perubahan mendasar dan terbuka yang akan menyederhanakan bisnis kami, menjadikannya lebih sustainable secara lingkungan dan sosial dan pada akhirnya menyelaraskannya lebih dekat dengan kebutuhan pelanggan."



Tim di balik proposal tersebut memiliki tujuan untuk memberlakukan perubahan ini pada koleksi musim gugur / musim dingin 2020 yang akan datang, di mana pertunjukan telah berlangsung, dengan penyelesaian produksi dalam beberapa bulan. Pertunjukan musim semi/panas 2021 dijadwalkan akan berlangsung pada bulan Juli untuk busana pria dan September untuk busana wanita.

Seperti yang telah dinyatakan dalam surat itu, dalam banyak hal, ini adalah waktu yang tepat untuk mulai membuat perubahan dalam industri, dengan pandemi global yang sedang berlangsung dan mengakibatkan pembatalan, penundaan atau penggantian sistem peragaan busaan menjadi digital. Selain memungkinkan waktu industri untuk beristirahat dan berpikir, perubahan-perubahan yang dipaksakan ini tentu saja membantu mengamati apakah sistem saat ini benar-benar cocok dengan dunia modern.

"Bekerja bersama, kami berharap langkah-langkah ini akan memungkinkan industri kami menjadi lebih bertanggung jawab atas dampak kami pada pelanggan kami, untuk planet ini, dan pada komunitas mode, serta membawa kembali keajaiban dan kreativitas yang telah menjadikan mode sebagai bagian penting dari dunia kita."




(Penulis: Amy De Klerk; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Elizabeth Michelle; Foto: Courtesy of Bazaar UK)