Meghan Markle Sudah Mempersiapkan Hadiah Spesial Bagi Calon Putrinya

The Duchess of Sussex baru-baru ini mengumumkan bahwa ia sedang menanti kelahiran seorang bayi perempuan dengan Pangeran Harry.



Duchess Meghan telah memimpikan seorang gadis kecil untuk beberapa waktu belakangan ini.

Menyusul berita bahwa Duchess of Sussex dan suaminya, Pangeran Harry, sedang menantikan kelahiran bayi perempuan di musim panas mendatang, wawancara tahun 2015 yang Meghan lakukan dengan majalah Hello! kembali muncul, menurut Marie Claire. Ia mengungkapkan barang spesial yang ingin ia berikan kepada putrinya suatu hari nanti. Dan hadiah itu adalah sebuah jam tangan French Tank dari Cartier.

"Saya selalu mendambakan jam tangan Cartier French Tank. Ketika saya tahu serial Suits telah dikonfirmasi akan kembali di musim ketiga — yang, pada saat itu, terasa seperti sebuah sejarah — saya benar-benar mengeluarkan uang dan membeli versi two-tone dari seri French Tank," ceritanya pada saat itu. "Saya mengukirnya di belakang dengan tulisan, 'Untuk M.M. dari M.M.' dan saya berencana untuk memberikannya kepada putri saya suatu hari nanti. Itulah yang membuat jam tangan tersebut istimewa, hubungan yang kita miliki dengan mereka."

Harry mengungkapkan kegembiraannya selama wawancara yang sangat dinanti-nantikan dengan Oprah Winfrey minggu lalu, dengan mengatakan, "Untuk punya anak laki-laki dan kemudian perempuan, apa lagi yang bisa Anda minta? Saya punya keluarga impian."

Harry dan Meghan pertama kali mengonfirmasi kabar bahwa mereka sedang menanti anak kedua mereka bulan lalu tepat di Hari Valentine. Cara mereka membagikan pengumuman itu kepada dunia dilakukan dalam bentuk penghargaan manis untuk mendiang ibu Harry, Putri Diana, yang mengumumkan kehamilannya dengan sang duke pada hari yang sama beberapa dekade sebelumnya.

Cartier Tank Française

cartier.com

6,200 dolar (89.280.000 rupiah)

(Penulis:Bianca Betancourt; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)