Rehabilitasi Kuku Setelah Nail Gel



Anda tentu paham setelah menggunakan nail gel, ada saat dimana kualitas kuku akan menurun. Ada baiknya beri manjakan serta beri waktu sang kuku untuk rehat sejenak melalui tip berikut ini:

- Buffer lapisan kuku sisa pembersihan sebelumnya sekiranya dua kali dalam seminggu, gunanya untuk memperlancar sirkulasi darah agar nanti kuku baru
dapat tumbuh lebih sehat.
- Jauhkan sebentar kuku Anda dari hiasan cat kuku yang menggoda, ada baiknya cukup memoles nail polish yang khusus untuk menguatkan kuku alias nail
strengthener
.
- Usahakan kuku dalam keadaan pendek, biarkan hingga kuku baru yang sehat tumbuh sempurna dan tidak mudah rapuh.
- Jangan mencabut kutikula di tepi kuku, karena fungsi kutikula adalah memproteksi kuku Anda yang sedang dalam keadaan rapuh.
- Beri vitamin ekstra melalui pengaplikasian hand cream setelah habis mencuci tangan, atau buat air (hangat) rendaman dengan bahan yang mengandung banyak
moisturizer seperti, minyak vitamin E, susu atau olive oil.

(Teks dan Foto: Erica Arifianda)