Panggung Penuh Kontroversi Moschino FW 2014



Berbicara tentang Milan Fashion Week 2014, maka nama “Moschino” tak akan luput dari perbincangan. Bagaimana tidak? Dunia mode internasional dikejutkan oleh semarak warna-warni yang identik dengan salah satu restoran cepat saji di atas panggung peragaan. Jeremy Scott sebagai direktur kreatif bahkan memparodikan logo restoran cepat saji tersebut sebagai “logo baru” Moschino. Sejumlah pakaian pun dikemas dalam siluet yang mengingatkan kita akan seragam pegawai restoran ikonik itu, lengkap dengan rangkaian aksesori berwujud “junk food” yang dipresentasikan secara jenaka oleh para model. Tidak berhenti sampai di situ saja, rangkaian pakaian lainnya dihadirkan dalam rupa dan motif yang tak kalah mencengangkan. Gaun malam dengan motif print kemasan cokelat hingga gambar tokoh kartun Spongebob sukses membuat sejumlah kritikus mode mengernyitkan dahi sepanjang pertunjukan.

Koleksi kedua karya Jeremy Scott untuk Moschino ini pun menuai perdebatan sengit. Jeremy Scott dituduh telah merusak gaya Moschino yang cheeky namun tetap chic dan berkelas. Kritikus menilai bahwa koleksi ini lebih didominasi oleh gaya Jeremy Scott sehingga Moschino kehilanggan nafas aslinya. Di sisi lain, koleksi ini patut diapresiasi karena telah menghadirkan suasana penuh kejutan yang telah lama absen di panggung mode dunia yang cenderung monoton dan repetitif. Jeremy Scott berhasil menciptakan gairah berdiskusi di tengah kencangnya arus sosial media, yang secara tidak langsung mengangkat nama Moschino kembali ke permukaan. Apakah koleksi ini akan terjual, apakah koleksi ini akan muncul di halaman editorial? Terlepas dari segala pro-kontra yang muncul, koleksi ini dapat menjadi salah satu koleksi yang dikenang di masa mendatang.

(Chekka, Foto Dok: Bazaar)