Cara Ampuh Menghilangkan Jamur Pada Pakaian

Ternyata, menyimpan pakaian itu ada triknya! Jamur bisa tumbuh di segala benda apa saja yang ada di rumah Anda.

Courtesy of Rethread x Lua Archive


Jamur pada pakaian tentunya sangat mengganggu tampilan, selain itu jamur pada pakaian juga ada dampak buruk bagi kesehatan. Pakaian yang terkontaminasi dengan jamur bisa membuat infeksi kulit yang menyebabkan gatal-gatal dan bisa mengakibatkan timbul bercak putih pada kulit atau disebut panu. Oleh karenanya, kebersihan rumah yang kurang terjaga bisa memengaruhi seberapa banyak jamur yang berkembang.

Jamur yang sering kali kita jumpai pada pakaian biasanya bermunculan karena pakaian yang sudah lama kita simpan di lemari. Biasanya berbentuk noda putih. Kondisi yang lembap juga dapat memicu tumbuh dan berkembangnya jamur di rumah atau lemari. Jadi, dibutuhkan ruangan yang kering dan dekat dengan udara agar terjaga kelembapan suhu ruangan dan jamur tidak mudah berkembang.

Lantas, apakah Anda tau ciri-ciri pakaian yang terkena jamur?

Pada umumnya dapat dikenali dari aroma. Pakaian memiliki bau apek atau bau tanah yang kuat. Tekstur pakaian yang berjamur itu terasa berbeda, seperti berlendir dan lembut saat di sentuh, dan terjadi perubahan warna pakaian. Kulit Anda pun akan memberikan reaksi alergi ketika bersentuhan dengan pakaian berjamur, seperti bersin, hidung berair, atau mata gatal.

Untuk memusnahkan jamur pada pakaian tidak dapat hanya dengan cara di cuci seperti biasa. Tetapi ada beberapa bahan untuk trik menghilangkan jamur tersebut. Ada bahan-bahan yang dapat dengan mudah kita temukan di dapur rumah. Atau beberapa cairan yang mudah kita dapatkan di pasaran.

Cara yang amat mudah dilakukan adalah dengan menggunakan air panas.

  • Pertama, kucek pakaian yang berjamur dengan air panas hingga noda jamur hilang. Bukan air mendidih hanya air panas.
  • Jemur pakaian dibawah terik matahari. Sinar UV akan membantu membunuh jamur karena memiliki efek bleaching alami. Air panas dapat mengatasi pakaian berjamur dan cenderung tidak melunturkan warna baju. Jadi, aman untuk pakaian.

Cara berikutnya, bawa pakaian berjamur ke luar ruangan.

  • Jauhkan pakaian dan gosok permukaan berjamur dengan kain kering.
  • Isi ember atau wadah yang cukup besar untuk menampung kain dengan air panas.
  • Tambahkan 1 cangkir pemutih oksigen dan aduk dengan sendok sampai larut.
  • Celupkan kain ke dalam campuran. Lalu tunggu beberapa menit.
  • Setelah terendam kurang lebih selama 30 menit. Bilas pakaian lalu cuci seperti biasa pakaian tersebut.

Kemudian gunakan cuka putih, cuka adalah salah satu bahan yang mudah ditemukan di dapur rumah anda.

  • Pertama, rendam pakaian berjamur dengan air rendaman cuka sebanyak satu cangkir.
  • Rendam selama 30 menit, bilas. Lalu cuci seperti biasa. Cuka juga dapat menghilangkan bau apek yang tertinggal di pakaian.

Lalu, baking soda dapat dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan jamur pada pakaian.

  • Rendam baking soda bersama larutan air dan bilas. Kemudian lanjutkan dengan seperti cuci baju biasa, bisa menggunakan mesin atau tangan.

Setelah semua dilakukan, Anda juga bisa meminimalisir terjadinya kondensasi pada lemari dengan memastikan lemari pakaian tidak menempel ke dinding.

Kemudian rapihkan dan pilah pakaian yang masih layak pakai. Anda juga bisa memperpanjang usia suatu barang dengan reparasi dan modifikasi di Rethread.

(Foto: Courtesy of Rethread x Lua Archive)