Ragam Perawatan dan Prosedur di Klinik Kecantikan untuk Menjaga Keindahan Payudara

Anda bisa melakukan banyak hal untuk membuat area ini tampil lebih indah dan terjaga bentuknya.

COURTESY OF PEXELS


Merawat kesehatan dan keindahan payudara adalah bagian penting dari perawatan diri yang komprehensif. Tak hanya dengan melakukan kebiasaan positif seperti konsumsi makanan bergizi, jaga hidrasi, rutin berolahraga, dan gunakan bra yang sesuai dengan aktivitas, tentu saja Anda perlu melakukan pemeriksaan rutin secara mandiri setiap bulan dan check-up ke dokter setahun sekali, untuk menjaga area satu ini tetap sehat dan terhindar dari penyakit seperti kanker.

Selain itu, Anda juga perlu menjaga kondisi kulit area payudara misalnya dengan cara mengaplikasikan pelembap yang sesuai untuk kulit payudara, dan gunakan tabir surya jika area ini sering terpapar matahari.

COURTESY OF CLARINS

COURTESY OF CLE DE PEAU

Bila itu saja tak cukup dan Anda ingin tampilan payudara yang lebih indah, Anda dapat mengunjungi klinik kecantikan terpercaya untuk melakukan beberapa treatment di bawah ini.

Radiofrequency (RF) Therapy
Terapi ini menggunakan gelombang radio untuk mengencangkan kulit dan jaringan payudara, membantu mengurangi kendur dan meningkatkan elastisitas.

Ultrasound Therapy (Ultherapy)
Menggunakan gelombang ultrasound untuk merangsang produksi kolagen pada lapisan kulit dalam. Prosedur ini dapat membantu mengencangkan payudara dan memperbaiki tampilan kulit.

Mesotherapy
Injeksi vitamin, enzim, dan asam amino ke area payudara, bertujuan untuk memperbaiki elastisitas kulit dan membuat payudara terlihat lebih penuh.

Platelet-Rich Plasma (PRP)
Terapi PRP melibatkan injeksi plasma darah yang kaya akan trombosit ke area payudara. PRP dapat meningkatkan kolagen dan elastin, membantu mengencangkan kulit.

COURTESY OF PEXELS

Breast Lift
Operasi mengangkat payudara (mastopexy) adalah prosedur bedah untuk mengangkat dan mengencangkan payudara. Ini adalah solusi permanen bagi yang ingin hasil lebih dramatis. Biasanya, treatment ini dilakukan oleh pemilik payudara besar yang menjadi kendur karena faktor usia dan telah menyusui bayi, lalu menginginkan bentuk yang lebih ideal. Namun, setiap prosedur yang melibatkan pisau bedah bukanlah hal sederhana, sehingga Anda perlu berkonsultasi lebih rinci pada dokter atau ahlinya.

Breast Augmentation (Implan)
Prosedur ini menggunakan implan payudara untuk menambah volume dan memperbaiki bentuk. Implan ini biasanya terbuat dari gel silikon atau saline. Banyak orang memilih langkah ini untuk ukuran payudara yang mereka idamkan, dan hasil yang lebih indah serta permanen. Namun, tindakan ini memiliki risiko tinggi sehingga Anda harus memilih dokter serta klinik kecantikan yang prima dan punya kredibilitas tinggi.

Laser Therapy
Terapi laser dapat meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi stretch mark di area payudara. Perawatan ini cocok untuk wanita yang ingin hasil non-invasif.

Fat Transfer
Lemak diambil dari bagian tubuh lain (seperti perut atau paha) dan dipindahkan ke payudara untuk menambah volume secara alami. Metode ini memberi hasil yang lebih alami dan minim risiko.


Dari sederet pilihan perawatan dan prosedur di atas, mana yang ingin Anda lakukan? Sebelum Anda memutuskan, disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis agar Anda tahu dan bisa menentukan perawatan yang sesuai berdasarkan kondisi dan keinginan pribadi.