Bulan November sudah tiba. Seiring dengan pergantian bulan akan muncul pikiran tentang Natal dan tentang hal yang paling penting: pohon Natal Anda.
Jika Anda memilih pohon Natal yang sebenarnya (pohon asli) tahun ini, ada baiknya melakukan penelitian terlebih dahulu untuk memastikan pohon tersebut tak hanya ditanam secara lokal tetapi juga yang sesuai untuk rumah Anda. Anda juga perlu mempertimbangkan posisi yang sempurna, bersama dengan lampu yang tepat untuk memastikan pohon Anda terlihat segar di pagi hari saat Natal.
Untungnya, kepala perdagangan dan hortikultura Wyevale Garden Centres, Mark Sage, siap untuk membagikan 9 hal yang selalu ia sarankan kepada pelanggan untuk dipikirkan sebelum membeli pohon Natal. Perhatikan dan catat tip berikut ini.
1. Berbelanja Sebelum Waktunya
"Tak ada gunanya menunggu sampai menit terakhir untuk membeli pohon Natal Anda, karena semua pohon hidup akan dipotong pada waktu yang sama di ladang pada akhir Oktober/November. Memilih lebih awal berarti Anda memiliki lebih banyak pilihan dan dapat mulai merawat pohon Anda sesegera mungkin," jelas Mark.
2. Mengukur Terlebih Dahulu
"Ukur ruangan yang Anda gunakan sebelum membeli pohon, sebab banyak orang yang tak tahu seberapa tinggi langit-langit rumah mereka, kemudian mereka menjadi lebih ambisius ketika memilih ukuran pohon. Penyangga akan memberikan tambahan tinggi sekitar enam inci dan Anda tentunya tak ingin berakhir dengan memotong bagian puncak. Hal tersebut akan merusak bentuk pohon Anda," kata Mark.
3. Membawa Pohon ke Rumah
"Penduduk kota perlu mempertimbangkan ruang dan aksesibilitas ketika memilih pohon Natal asli. Jika Anda tinggal di rumah bertingkat atau datar, pertimbangkan seberapa lebar pintu dan tangga yang mungkin harus dinaiki dengan pohon tersebut – tentunya Anda tak ingin menyeret pohon setinggi 6 kaki ke atas lantai 10," kata Mark.
4. Menemukan Pohon yang Cocok untuk Ruangan Anda
"Mengutamakan kepraktisan (seperti yang sering kita lakukan saat Natal), terutama jika Anda tinggal di townhousedengan bangunan tua, ambil keuntungan dari langit-langit rumah yang tinggi dan indah! Jangan takut untuk memilih pohon yang tinggi, sebab pohon ramping dan tinggi akan terlihat mencolok tanpa memenuhi semua sudut ruangan," kata Mark.
5. Ketahui Pohon Apa yang Harus Anda Cari
"Warna daun harus berwarna hijau gelap daripada pucat dan pudar, dan harus terasa lunak untuk disentuh, tidak kering. Gerakkan pohon untuk melihat apakah daun mudah lepas. Jika Anda khawatir tentang daun-daun yang akan jatuh, pilihlah pohon seperti Nordman Fir, yang dikenal memiliki daun yang tahan lama," kata Mark.
6. Membeli Pohon yang Tidak Dibungkus Sebelumnya
"Memilih pohon yang tidak dibungkus dalam jaring memungkinkan Anda untuk benar-benar melihat bentuknya dan memastikan ranting tidak bengkok ke posisi atas. Pohon yang ditinggalkan dalam jaring tidak dapat memperoleh manfaat dari sirkulasi udara dan mulai membentuk iklim mikro. Ini berarti pohon mulai menghangat, menjatuhkan daun, dan terurai dengan lebih cepat," tutur Mark.
7. Gunakan Persediaan Air untuk Menjaga Kesegaran Pohon
"Jaga pohon Natal Anda agar tetap segar lebih lama dengan memotong atau menggergaji beberapa sentimeter dari dasar dan merendamnya dalam seember air di luar rumah, baik semalaman atau selama mungkin, sebelum membawanya ke dalam," kata Mark.
8. Beli Penyangga Pohon yang Tepat
"Penyangga pohon yang mampu menyimpan air merupakan hal esensial untuk pohon yang baru saja dipotong. Meskipun telah dipotong di ladang, namun pohon tersebut masih hidup dan akan bernapas melalui daun-daunnya. Dalam ruangan dengan penghangat pada umumnya, pohon masih dapat menyerap beberapa liter air tiap harinya melalui batang sehingga Anda mesti mengisi tadah air secara berkala dengan air segar. Hindari mengikis batang pohon agar sesuai dengan ukuran penyangga. Anda dapat membeli penahan yang lebih besar karena pengeratan dapat menghilangkan sel-sel yang paling aktif di bagian luar batang dan akibatnya membuat pohon menjadi ‘haus’," kata Mark.
9. Posisikan dan Atur Dekorasi untuk Menjaga Kesegaran Pohon
"Jauhkan pohon Anda dari sinar matahari secara langsung, serta angin dan panas radiator juga perapian, untuk menghindari kekeringan dan memperpendek usia pohon Anda. Idealnya, coba gunakan lampu pohon LED yang memancarkan lebih sedikit panas dan lebih baik untuk lingkungan. Pohon yang dirawat biasanya harus tetap segar setidaknya selama empat hingga lima minggu sebelum mengering," kata Mark.
(Penulis: Natalie Cornish; Artikel ini disandur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Meiske Fabiola; Foto: Courtesy of Bazaar UK)