Look Back: Bazaar Fashion Concerto 2008



Jelang Bazaar Fashion Concerto 2013 pada tanggal 5 Desember 2013 mendatang di Jakarta Convention Center. Kami kembali hadirkan 10 fakta tentang Bazaar Fashion Concerto.

1. BFC ketiga diadakan pada 23 Oktober 2008 dengan mengangkat tema besar Tanah Air.

2. Satu tema yang kala itu sedang dan semakin hits di kancah fashion Indonesia membawa nuansa baru dalam penyelenggaraan BFC. Dua desainer yang turut serta adalah mereka yang sudah pernah ikut serta pada BFC sebelumnya, Adrian Gan dan Didi Budiardjo.

3. Mengejutkan, ada pula dua desainer aksesori yang ditampilkan dan ikut membuat peragaan aksesori dengan konsep fenomenal, mereka adalah Rinaldy A. Yunardi dan Norman Ang.

4. Adrian Gan menginterpretasikan tema besar Tanah Air dengan mengambil bentuk-bentuk ikon khas Indonesia sebagai aplikasi pada rancangan yang ekstravagan. Sementara Didi Budiardjo mengambil inspirasi dari budaya Kalimantan.

5. Rinaldy yang biasa dipanggil Yung Yung menerapkan tema Circle of Life. Ia menampilkan 13 karya yang mewakili berbagai fase kehidupan. Norman Ang, desainer aksesori asal Singapura mulai berkontribusi di percaturan fashion Indonesia dengan labelnya bertajuk Heliopolis.

6.Tema Tanah Air berikut misi peduli terhadap citra budaya bangsa juga diwujudkan dalam gelaran musikal mengenang salah satu musisi andal Indonesia yang telah meninggal, Chrisye.

7. Garapan orkestrasi musik di bawah komando Erwin Gutawa mengerahkan sekitar 50 musisi, didukung oleh beberapa penyanyi yang tampil. Mereka adalah Glenn Fredly, Bunga Citra Lestari, Waldjinah, serta Lea Simanjuntak.

8. Untuk keseluruhan pergelaran, pengarahan kreatifnya adalah di bawah komando Jay Subiakto.

9. Untuk gelaran BFC 2013 terdapat dua desainer yang akan menampilkan karya mereka di BFC 2013 yakni Sebastian Gunawan dan Ronald V. Gaghana pada tanggal 5 Desember 2013 mendatang.

10. Satu lagi kejutan berupa keterlibatan makeup artist ternama Qiqi Franky yang akan menggelar hair show pertama di Indonesia pada BFC 2013.

Fakta lain tentang gelaran BFC pertama dan kedua