Diadakan di lokasi yang mengusung konsep open space, fotografer Nicoline Patricia Malina menjadikan tempat tersebut saksi awal dari lahirnya koleksi debut lini miliknya, Lanivatti.
Setiap tamu yang hadir pun disambut oleh instalasi berupa video yang terdapat di bagian pintu masuk. Video yang ditampilkan di beberapa layar sekaligus tersebut menampilkan video kampanye Lanivatti yang dibuat secara apik sekaligus menggambarkan dari mana datangnya inspirasi sang desainer dalam menciptakan koleksi ini.
Setelah disuguhi instalasi video, para tamu kemudian dapat melihat instalasi kayu yang terbuat dari serat Lenzing. Instalasi yang dibuat menggunakan komponen alami yang tidak merusak lingkungan tersebut sejalan dengan misi label Lanivatti yang menggunakan material produksi Tencel yang ramah lingkungan.
Selanjutnya, memasuki ruang di mana presentasi akan berlangsung, para tamu pun dapat menyaksikan pergelaran dengan pencahayaan yang baik sehingga setiap orang dapat melihat koleksi yang akan ditampilkan dengan jelas sekaligus turut merasakan narasi yang disampaikan oleh label ini.
Pergelaran pun tak lama dimulai dan menampilkan seorang model yang mengenakan setelan kemeja dan rok, sepasang sepatu boots, serta topi safari yang seluruhnya berwarna cokelat tembakau.
Seketika, look pertama tersebut mengingatkan kita akan gaya personal sang desainer yang juga berprofesi sebagai fotografer, Nicoline Patricia Malina selama ini. Nicoline yang menghabiskan banyak waktu untuk memotret di berbagai negara, kerap terlihat mengenakan ansambel bergaya safari yang tangguh namun elegan.
Sosok wanita mandiri, tangguh, dan berjiwa petualang disampaikan oleh Nicoline di sepanjang pergelaran koleksi ini. Beyond Borders yang diangkatnya sebagai tema koleksi, direpresentasikan lewat busana yang tak hanya bagus secara estetika namun juga memiliki bahan yang ringan dan nyaman. Busana tersebut tentu memudahkan setiap pemakainya untuk bergerak dan bertualang dengan nyaman tanpa mengenal kata 'limit'.
Kehidupan satwa liar yang bergerak bebas di antara tumbuhan hidup serta cahaya matahari yang menyeruak dengan kuat, kemudian menjadi sumber inspirasi pemilihan rentang warna di koleksi ini.
Warna hijau, sandy, cokelat tua mendominasi koleksi busana utilitarian lansiran Lanivatti kali ini. Tak hanya permainan warna, sisi teknis koleksi ini juga diperhatikan dengan mendetail. Setiap potong pakaian di koleksi dijahit dengan rapi, serta diperhatikan bagian siluet dan potongannya sedemikian rupa hingga menghasilkan sederetan busana siap pakai yang akan membuat penampilan Anda terlihat elegan dan mewah.
Berikut foto-foto lengkap dari acara peluncuran koleksi debut Lanivatti.
(Foto: Courtesy of Eddy Sofyan)